Selamat Datang di Blog Wisata Sangihe bersama saya Stevenly Takapaha, Ayo ke Sangihe Negeri yang penuh dengan Pesona Mari Jaga dan Nikmati Keindahan Alam Sangihe, Lestarikan Kekayaan Budayanya juga nikmat Kulinernya

Pulau Mahumu

Mahumu = Ramah / Peduli. Jadi Pulau Mahumu sama dengan Pulau yang rama dan peduli. Ini dimaksudkan karena keadaan pulau yang boleh dikata cukup luas untuk dijadikan sebagai tempat pemukiman.  Saat ini di Pulau Mahumu terdapat 3 Kampung (Desa) yang berada di Kecamatan Tamako , yaitu Kampung Mahumu, Mahumu I dan Mahumu II.
Luas Pulau Mahumu adalah 106,38 Ha, dengan jumlah penduduk 1.325 jiwa dengan perincian  654 jiwa laki – laki dan 671 jiwa perempuan.. Vegetasi tanaman yang ada yaitu tanaman Kelapa dengan luas 6 ha, Pala dengan luas 5 ha dan Cengkih dengan luas 6 ha, serta tumbuhan jenis kayu – kayuan. Selain itu disebagian daratan pulau terdapat juga usaha pertanian tanaman pangan yang dikelola secara tradisional untuk kepentingan keluarga dan terdapat sebagian  kecil hasil panen yang dijual ke pasar.
Di Pulau Mahumu ini dengan 3 Kampung telah terdapat fasilitas Sekolah Dasar (SD)   sebanyak 2 buah sekolah  dan Sekolah Menengah Pertama 1 Sekolah. DI Bidang Kesehatan telah tersedia Puskesmas , namun belum memiliki tenaga  paremedis yang memadai dan belum memiliki Dokter. Tenaga Paramedis yang tersedia adalah  hanya 1 orang bidan.

Di Pulau Mahumu ini tersedia  sarana ibadah sebanyak 6 buah Gereja  dari lintas agama Kristen.
di Bidang Kelautan dan Perikanan, Pulau Mahumu  merupakan Pulau  yang melindungi selat Pananaru tempat Pelabuhan Feri dan Selat Dagho tempat Pelabuhan Perikanan Laut.  Disekitar Pulau ini terkenal dengan keindahan terumbu Karang dan Padang Lamun serta hutan megrove yang masih padat.
spot diving  Terumbu Karang dan Habitat Perkawinan "Dugong" Biota Ekosistem Sea Grass Visibility : 2-3 Meter Kedalaman Objek : 2 - 3 Meter Arus : Lemah - Kuat Dive Skill : Beginner. Dari Kota Tahuna menggunakan ojek/kendaraan sewa dengan waktu tempuh 3 Jam atau dengan menggunakan angkutan  umum dengan tarif Rp.33.500,- dengan tujuan Kampung Lapango dilanjutkan dengan taksi laut dengan tarif Rp. 20.000,-
Teluk mahumu I 
Akses jalan setapak di Pulau Mahumu

Padang lamun
Tempat labuh kapal-kapal nelayan Mahumu



0 comments: