Selamat Datang di Blog Wisata Sangihe bersama saya Stevenly Takapaha, Ayo ke Sangihe Negeri yang penuh dengan Pesona Mari Jaga dan Nikmati Keindahan Alam Sangihe, Lestarikan Kekayaan Budayanya juga nikmat Kulinernya

Pulau Nenung di Kabupaten Kupulauan Sangihe


Pulau Nenung berlokasi di Kecamatan Tatoareng kabupaten kepulauan Sangihe Sulawesi Utara pada posisi 3 3' 5.047 " Lintang Utara, 125 40' 40.920"Bujur Timur, merupakan  Pulau batu yang menawarkan tantangan bagi setiap orang yang ingin menaklukan kawasan Pulau ini.  



Pulau Nenung terdiri dari beberapa pulau batu yang tidak memiliki pantai dengan vegetasi  yang ada merupakan tanaman pulau batu/ karang yang hanya tumbuh di puncak pulau. Pulau Batu antaralain; Pulau Batu Paliaheng, Pulau Batukemba, Pulau Batu Puntieng, Pulau Laotongang, dan Pulau Batukolokolo. Hampir setiap bulan cuaca laut dipulau ini tidak bersahabat. Selain  menawarkan tantangan bagi wisatawan, namun di Kawasan Pulau Nenung ini  terdapat objek wisata Selam (Snorkling) yang sangat indah  salah satu Spot Diving yang ada di Kawasan Kecamatan Tatoareng dengan  Visibility : 20 Meter Kedalaman Objek : 6 - 15 Meter Arus : Lemah - Kuat Dive Skill : Beginner - Advance. Dari Kota Tahuna menggunakan transportasi angkutan laut dengan waktu tempuh 4 jam dengan ongkos Rp. 1.000.000,-

0 comments: