Selamat Datang di Blog Wisata Sangihe bersama saya Stevenly Takapaha, Ayo ke Sangihe Negeri yang penuh dengan Pesona Mari Jaga dan Nikmati Keindahan Alam Sangihe, Lestarikan Kekayaan Budayanya juga nikmat Kulinernya

Jadwal Acara Party of Tulude 2015


Sabtu, 24 Januari 2015
  • Parade Budaya Adat Sangihe oleh perwakilan 15 kecamatan dari Kabupaten Sangihe
  • Pembukaan Acara Pesta Adat Budaya Tulude di Pelabuhan Tua Tahuna oleh Bupati Sangihe
  • Tarian Selamat Datang dan Pertunjukan Musik Bambu Khas Sangihe

Minggu, 25 Januari 2015

  • Hari Ibadah, tidak ada kegiatan pesta adat

Senin, 26 Januari 2015
  • Pertunjukan Tarian Tradisional Sangihe, juga diwakili oleh ahli waris 3 kerajaan Sangihe. (Tarian Salo, Tarian Alabadiri, Tarian Upase, Tarian Gunde, Tarian Ampatuwayer)
  • Pekan Kuliner dan Pertunjukan Potensi Budaya oleh masyarakat di Pelabuhan Tua Tahuna

Selasa, 27 Januari 2015
  • Lomba Memancing Tradisional dan Modern di sekitar Teluk tahuna
  • Lomba Perahu Hias
  • Promosi Spot Diving dan Diving di Gunung Api Bawah Laut, Mahengintang oleh Duta Pariwisata Sangihe
  • Lomba Pemotongan Kue Adat Tamo
  • Pekan Kuliner dan Pertunjukan Potensi Budaya oleh Masyarakat di Pelabuhan Tua Tahuna

Rabu, 28 Januari 2015
  • Operasi Bersih Air Terjun Pempanikiang bersama Pecinta Alam dan Duta Pariwisata Sangihe
  • Lomba Standup Comedy dengan bahasa daerah Sangire di Pelabuhan Tua Tahuna
  • Open Mic by Mongol Stress (Standup Comedy putera asli Sangir)
  • Pekan Kuliner dan Pertunjukan Potensi Budaya oleh Masyarakat di Pelabuhan Tua Tahuna
  • Lomba Pemotongan Kue Adat Tamo

Kamis, 29 Januari 2015
  • Bersih Pantai Bersama di sepanjang Pantai Tidore – Pantai Bungalawang
  • Lomba dan Pameran Foto dengan tema Alam dan Budaya Sangihe di Taman Kota Tahuna
  • Lomba Pemotongan Kue Adat Tamo
  • Pekan Kuliner dan Pertunjukan Potensi Budaya oleh Masyarakat di Pelabuhan Tua Tahuna

Jum’at, 30 Januari 2015
  • Jalan Sehat oleh seluruh elemen masyarakat dan para pejabat Pemkab Sangihe dari Pendopo Kabupaten ke Pelabuhan Tua Tahuna
  • Pengenalan Spot Paralayang Puncak Lenganeng/Pusunge oleh Duta Pariwisata Sangihe
  • Pagelaran Tarian Masamper di Pelabuhan Tua Tahuna
  • Pagelaran Band oleh masyarakat Sangihe
  • Lomba Pemotongan Kue Adat Tamo
  • Pekan Kuliner dan Pertunjukan Potensi Budaya oleh Masyarakat di Pelabuhan Tua Tahuna

Sabtu, 31 Januari 2015
  • Upacara Bendera
  • Sidang Istimewa DPRD Kab Sangihe
  • Upacara adat Tulude di Pendopo Kabupaten Sangihe
  • Pertunjukan Musik Bambu
  • Pesta Rakyat Sangihe
  • Pentas Budaya Lintas Agama
  • Doa Bersama Masyarakat Sangihe — at Pusat Kota Tahuna.

Source : http://sangihetourism.com/jadwal-acara-pesta-adat-budaya-tulude/